Categories
Yesaya

Yesaya 31

TUHANlah penolong yang satu-satunya

1 Celakalah orang-orang yang pergi ke Mesir minta pertolongan,

yang mengandalkan kuda-kuda,

yang percaya kepada keretanya yang begitu banyak,

dan kepada pasukan berkuda yang begitu besar jumlahnya,

tetapi tidak memandang kepada Yang Mahakudus, Allah Israel,

dan tidak mencariTuhan.

2 Akan tetapi Dia yang bijaksana akan mendatangkan malapetaka,

dan tidak menarik firman-Nya;

Ia akan bangkit melawan kaum penjahat,

dan melawan bala bantuan orang-orang lalim.

3 Sebab orang Mesir adalah manusia, bukan allah,

dan kuda-kuda mereka adalah makhluk yang lemah, bukan roh yang berkuasa.

ApabilaTuhanmengacungkan tangan-Nya,

tergelincirlah yang membantu dan jatuhlah yang dibantu,

dan mereka sekaliannya habis binasa bersama-sama.

4 Sebab beginilah firmanTuhankepadaku:

Seperti seekor singa atau singa muda menggeram untuk mempertahankan mangsanya,

dan tidak terkejut mendengar teriakan seluruh pasukan gembala

yang dikerahkan melawan dia,

dan tidak mengalah terhadap keributan mereka,

demikianlahTuhansemesta alam akan turun berperang

untuk mempertahankan gunung Sion dan bukitnya.

5 Seperti burung yang berkepak-kepak melindungi sarangnya,

demikianlahTuhansemesta alam akan melindungi Yerusalem,

ya, melindungi dan menyelamatkannya,

memeliharanya dan menjauhkan celaka.

6 Bertobatlah, hai orang Israel, kepada Dia yang sudah kamu tinggalkan jauh-jauh!

7 Sungguh pada hari itu kamu masing-masing akan membuang berhala-berhala peraknya dan berhala-berhala emasnya yang dibuat oleh tanganmu sendiri dengan penuh dosa.

8 Asyur akan rebah oleh pedang, tetapi bukan pedang orang,

dan akan dimakan habis oleh pedang, tetapi bukan pedang manusia;

mereka akan melarikan diri terhadap pedang,

dan teruna-terunanya akan menjadi orang rodi.

9 Pelindung mereka akan lenyap karena gentar,

dan panglimanya akan lari terkejut meninggalkan panji-panji,

demikianlah firmanTuhan

yang mempunyai api di Sion

dan dapur perapian di Yerusalem.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/31-408d926fc5d81b693a2cc448126c0fc2.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 32

Raja yang adil

1 Sesungguhnya, seorang raja akan memerintah menurut kebenaran,

dan pemimpin-pemimpin akan memimpin menurut keadilan,

2 dan mereka masing-masing akan seperti tempat perteduhan terhadap angin

dan tempat perlindungan terhadap angin ribut,

seperti aliran-aliran air di tempat kering,

seperti naungan batu yang besar, di tanah yang tandus.

3 Mata orang-orang yang melihat tidak lagi akan tertutup,

dan telinga orang-orang yang mendengar akan memperhatikan.

4 Hati orang-orang yang terburu nafsu akan tahu menimbang-nimbang,

dan lidah orang-orang yang gagap akan dapat berbicara jelas.

5 Orang bebal tidak akan disebutkan lagi orang yang berbudi luhur,

dan orang penipu tidak akan dikatakan terhormat.

6 Sebab orang bebal mengatakan kebebalan,

dan hatinya merencanakan yang jahat,

yaitu bermaksud murtad

dan mengatakan yang menyesatkan tentangTuhan,

membiarkan kosong perut orang lapar

dan orang haus kekurangan minuman.

7 Kalau penipu, akal-akalnya adalah jahat,

ia merancang perbuatan-perbuatan keji

untuk mencelakakan orang sengsara dengan perkataan dusta,

sekalipun orang miskin itu membela haknya.

8 Tetapi orang yang berbudi luhur merancang hal-hal yang luhur,

dan ia selalu bertindak demikian.

Peringatan kepada perempuan-perempuan Yerusalem

9 Hai perempuan-perempuan yang hidup aman,

bangunlah, dengarkanlah suaraku,

hai anak-anak perempuan yang hidup tenteram,

perhatikanlah perkataanku!

10 Dalam waktu setahun lebih

kamu akan gemetar, hai orang-orang yang hidup tenteram,

sebab panen buah anggur sudah habis binasa,

dan panen buah-buah lain juga tidak ada.

11 Gentarlah, hai perempuan-perempuan yang hidup aman,

gemetarlah, hai perempuan-perempuan yang hidup tenteram,

tanggalkanlah dan bukalah pakaianmu,

kenakanlah kain kabung pada pinggangmu!

12 Ratapilah ladangmu yang permai,

dan pohon anggurmu yang selalu berbuah lebat,

13 ratapilah tanah bangsaku

yang ditumbuhi semak duri dan puteri malu,

bahkan juga segala rumahmu tempat bergirang-girang

di kota yang penuh keriaan.

14 Sebab purimu sudah ditinggalkan

dan keramaian kotamu sudah berubah menjadi kesepian.

Bukit dan Menara

sudah menjadi tanah rata untuk selama-lamanya,

menjadi tempat kegirangan bagi keledai hutan

dan tempat makan rumput bagi kawanan binatang.

15 Sampai dicurahkan kepada kita Roh dari atas:

Maka padang gurun akan menjadi kebun buah-buahan,

dan kebun buah-buahan itu akan dianggap hutan.

16 Di padang gurun selalu akan berlaku keadilan

dan di kebun buah-buahan akan tetap ada kebenaran.

17 Di mana ada kebenaran di situ akan tumbuh damai sejahtera,

dan akibat kebenaran ialah ketenangan

dan ketenteraman untuk selama-lamanya.

18 Bangsaku akan diam di tempat yang damai,

di tempat tinggal yang tenteram

di tempat peristirahatan yang aman.

19 Hutan akan runtuh seluruhnya

dan kota akan direndahkan serendah-rendahnya.

20 Berbahagialah kamu yang boleh menabur di segala tempat di mana terdapat air,

yang dapat membiarkan sapi dan keledainya pergi ke mana-mana!

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/32-a40f4bda58873ee17e6f7069c2e43cff.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 33

Tuhan adalah penolong dan raja di Sion

1 Celakalah engkau, hai perusak yang tidak dirusak sendiri,

dan engkau, hai penggarong yang tidak digarong sendiri!

Apabila engkau selesai merusak, engkau sendiri akan dirusak;

apabila engkau habis menggarong, engkau sendiri akan digarong.

2 Tuhan, kasihanilah kami,

Engkau kami nanti-nantikan!

Lindungilah kami setiap pagi dengan tangan-Mu,

ya, selamatkanlah kami di waktu kesesakan!

3 Waktu mendengar suara gemuruh ketika Engkau bangkit,

larilah bangsa-bangsa dan bercerai-berailah suku-suku bangsa.

4 Orang mengumpulkan jarahan seperti belalang pelahap menelan makanannya;

mereka menyerbunya seperti serbuan kawanan belalang.

5 Tuhantinggi luhur, sebab Ia tinggal di tempat tinggi;

Ia membuat Sion penuh keadilan dan kebenaran.

6 Masa keamanan akan tiba bagimu;

kekayaan yang menyelamatkan ialah hikmat dan pengetahuan;

takut akanTuhan, itulah harta benda Sion.

7 Lihat, orang-orang Ariel menjerit di jalan,

utusan-utusan yang mencari damai menangis dengan pedih.

8 Jalan-jalan raya menjadi sunyi

dan seorang pun tiada lagi yang lintas di jalan.

Perjanjian sudah diingkari,

saksi-saksi sudah ditolak,

dan manusia tidak dihiraukan.

9 Negeri berkabung dan merana;

Libanon tersipu-sipu dan mati rebah;

Saron sudah seperti padang belantara,

Basan dan Karmel meluruh daun.

10 Sekarang, Aku akan bangkit, firmanTuhan,

sekarang, Aku akan bangkit berdiri,

sekarang, Aku akan berdiri tegak!

11 Kamu mengandung rumput kering,

dan melahirkan jerami;

amarahmu seperti api yang memakan kamu sendiri.

12 Bangsa-bangsa akan dibakar menjadi kapur

dan akan dibakar dalam api seperti semak duri yang ditebang.

13 Hai orang-orang yang jauh, dengarlah apa yang telah Kulakukan,

hai orang-orang yang dekat, ketahuilah keperkasaan-Ku!

14 Orang-orang yang berdosa terkejut di Sion

orang-orang murtad diliputi kegentaran.

Mereka berkata: “Siapakah di antara kita yang dapat tinggal dalam api yang menghabiskan ini?

Siapakah di antara kita yang dapat tinggal di perapian yang abadi ini?”

15 Orang yang hidup dalam kebenaran,

yang berbicara dengan jujur,

yang menolak untung hasil pemerasan,

yang mengebaskan tangannya, supaya jangan menerima suap,

yang menutup telinganya, supaya jangan mendengarkan rencana penumpahan darah,

yang menutup matanya, supaya jangan melihat kejahatan,

16 dialah seperti orang yang tinggal aman di tempat-tempat tinggi,

bentengnya ialah kubu di atas bukit batu;

rotinya disediakan

air minumnya terjamin.

17 Engkau akan memandang raja dalam semaraknya,

akan melihat negeri yang terbentang jauh.

18 Dalam hatimu engkau akan memikirkan kengerian yang sudah-sudah:

“Sudah lenyapkah juru hitung, sudah lenyapkah juru timbang,

dan sudah lenyapkah orang yang menghitung menara-menara?”

19 Tidak lagi akan kaulihat bangsa yang biadab itu,

bangsa yang logatnya samar, sehingga tidak dapat dipahami,

yang bahasanya gagap, sehingga tiada yang mengerti.

20 Pandanglah Sion, kota pertemuan raya kita!

Matamu akan melihat Yerusalem, tempat kediaman yang aman, kemah yang tidak berpindah-pindah,

yang patoknya tidak dicabut untuk seterusnya,

dan semua talinya tidak akan putus.

21 Di situ kita akan melihat betapa muliaTuhankita:

seperti tempat yang penuh sungai dan aliran yang lebar;

perahu dayung tidak melaluinya,

dan kapal besar tidak menyeberanginya.

22 SebabTuhanialah Hakim kita,

Tuhanialah yang memberi hukum bagi kita;

Tuhanialah Raja kita,

Dia akan menyelamatkan kita.

23 Tali-talimu sudah kendor,

tidak dapat mengikat teguh tiang layar di tempatnya,

tidak dapat membentangkan layar.

Pada waktu itu orang akan membagi-bagi rampasan banyak-banyak,

dan orang-orang lumpuh akan menjarah jarahan.

24 Tidak seorang pun yang tinggal di situ akan berkata: “Aku sakit,”

dan semua penduduknya akan diampuni kesalahannya.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/33-3d3e5a8a6e52dd72f457d0054e0dfd6a.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 34

Hukuman atas bangsa-bangsa termasuk Edom

1 Marilah mendekat, hai bangsa-bangsa, dengarlah,

dan perhatikanlah, hai suku-suku bangsa!

Baiklah bumi serta segala isinya mendengar,

dunia dan segala yang terpancar dari padanya.

2 SebabTuhanmurka atas segala bangsa,

dan hati-Nya panas atas segenap tentara mereka.

Ia telah mengkhususkan mereka untuk ditumpas

dan menyerahkan mereka untuk dibantai.

3 Orang-orangnya yang mati terbunuh akan dilemparkan,

dan dari bangkai-bangkai mereka akan naik bau busuk;

gunung-gunung akan kebanjiran darah mereka.

4 Segenap tentara langit akan hancur,

dan langit akan digulung seperti gulungan kitab,

segala tentara mereka akan gugur

seperti daun yang gugur dari pohon anggur,

dan seperti gugurnya daun pohon ara.

5 Sebab pedang-Ku yang di langit sudah mengamuk,

lihat, ia turun menghakimi Edom, bangsa yang Kukhususkan untuk ditumpas.

6 Tuhanmempunyai sebilah pedang yang berlumuran darah

dan yang penuh lemak,

yaitu darah anak-anak domba dan kambing-kambing jantan

dan lemak buah pinggang domba-domba jantan.

SebabTuhanmengadakan penyembelihan korban di Bozra

dan pembantaian besar di tanah Edom.

7 Banteng-banteng akan rebah mati bersama-sama domba dan kambing itu,

dan lembu-lembu jantan yang muda bersama-sama lembu-lembu jantan yang gagah,

seluruh negerinya diresapi oleh darah,

dan tanah mereka penuh dengan lemak.

8 SebabTuhanmendatangkan hari pembalasan

dan tahun pengganjaran karena perkara Sion.

9 Sungai-sungai Edom akan berubah menjadi tér,

dan tanahnya menjadi belerang;

negerinya akan menjadi tér yang menyala-nyala.

10 Siang dan malam negeri itu tidak akan padam-padam,

asapnya naik untuk selama-lamanya.

Negeri itu akan menjadi reruntuhan turun-temurun,

tidak ada orang yang melintasinya untuk seterusnya.

11 Burung undan dan landak akan mendudukinya,

burung hantu dan burung gagak akan tinggal di dalamnya.

Tuhanmenjadikannya campur baur dan kosong

tepat menurut rencana-Nya.

12 Jin-jin akan diam di dalamnya,

dan para pemukanya akan tidak ada lagi;

tidak ada lagi di sana yang dimaklumkan sebagai raja,

dan semua pemimpinnya sudah lenyap.

13 Duri-duri akan tumbuh di puri-purinya,

rumput dan puteri malu di tempat-tempatnya yang berkubu,

sehingga menjadi tempat kediaman serigala,

dan lapangan bagi burung unta.

14 Di sana berpapasan binatang gurun dengan anjing hutan,

dan jin bertemu dengan temannya;

hantu malam saja ada di sana

dan mendapat tempat perhentian.

15 Di sana ular pohon bersarang dan bertelur,

mengeram sampai telurnya menetas;

burung-burung dendang saja berkumpul di sana,

masing-masing dengan pasangannya.

16 Carilah di dalam kitabTuhandan bacalah:

Satu pun dari semua makhluk itu tidak ada yang ketinggalan

dan yang satu tidak kehilangan yang lain;

sebab begitulah perintah yang keluar dari mulutTuhan,

dan RohTuhansendiri telah mengumpulkan mereka.

17 Ia sendiri telah membuang undi

dan membagi-bagi negeri itu di antara mereka dengan tali pengukur;

mereka akan mendudukinya sampai selama-lamanya

dan akan tinggal di situ turun-temurun.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/34-8021eb32d812bf2f60f0b0f3d0ef6446.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 35

Keselamatan bagi umat Tuhan

1 Padang gurun dan padang kering akan bergirang,

padang belantara akan bersorak-sorak dan berbunga;

2 seperti bunga mawar ia akan berbunga lebat,

akan bersorak-sorak, ya bersorak-sorak dan bersorak-sorai.

Kemuliaan Libanon akan diberikan kepadanya,

semarak Karmel dan Saron;

mereka itu akan melihat kemuliaanTuhan,

semarak Allah kita.

3 Kuatkanlah tangan yang lemah lesu

dan teguhkanlah lutut yang goyah.

4 Katakanlah kepada orang-orang yang tawar hati:

“Kuatkanlah hati, janganlah takut!

Lihatlah, Allahmu akan datang dengan pembalasan

dan dengan ganjaran Allah.

Ia sendiri datang menyelamatkan kamu!”

5 Pada waktu itu mata orang-orang buta akan dicelikkan,

dan telinga orang-orang tuli akan dibuka.

6 Pada waktu itu orang lumpuh akan melompat seperti rusa,

dan mulut orang bisu akan bersorak-sorai;

sebab mata air memancar di padang gurun,

dan sungai di padang belantara;

7 tanah pasir yang hangat akan menjadi kolam,

dan tanah kersang menjadi sumber-sumber air;

di tempat serigala berbaring

akan tumbuh tebu dan pandan.

8 Di situ akan ada jalan raya,

yang akan disebutkan Jalan Kudus;

orang yang tidak tahir tidak akan melintasinya,

dan orang-orang pandir tidak akan mengembara di atasnya.

9 Di situ tidak akan ada singa,

binatang buas tidak akan menjalaninya

dan tidak akan terdapat di sana;

orang-orang yang diselamatkan akan berjalan di situ,

10 dan orang-orang yang dibebaskanTuhanakan pulang

dan masuk ke Sion dengan bersorak-sorai,

sedang sukacita abadi meliputi mereka;

kegirangan dan sukacita akan memenuhi mereka,

kedukaan dan keluh kesah akan menjauh.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/35-7569331fd86eb77b6e0712a9433506e8.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 36

Yerusalem dikepung oleh Sanherib

1 Maka dalam tahun keempat belas zaman raja Hizkia majulah Sanherib, raja Asyur, menyerang segala kota berkubu negeri Yehuda, lalu merebutnya.

2 Raja Asyur mengutus juru minuman agung dari Lakhis ke Yerusalem kepada raja Hizkia disertai suatu tentara yang besar. Ia mengambil tempat dekat saluran kolam atas di jalan raya pada Padang Tukang Penatu.

3 Keluarlah mendapatkan dia Elyakim bin Hilkia, kepala istana, dan Sebna, panitera negara, serta Yoah bin Asaf, bendahara negara.

4 Lalu berkatalah juru minuman agung kepada mereka: “Baiklah katakan kepada Hizkia: Beginilah kata raja agung, raja Asyur: Kepercayaan macam apakah yang kaupegang ini?

5 Kaukira bahwa hanya ucapan bibir saja dapat merupakan rencana dan kekuatan untuk perang! Sekarang, kepada siapa engkau berharap, maka engkau memberontak terhadap aku?

6 Sesungguhnya, engkau berharap kepada tongkat bambu yang patah terkulai itu, yaitu Mesir, yang akan menusuk dan menembus tangan orang yang bertopang kepadanya. Begitulah keadaan Firaun, raja Mesir, bagi semua orang yang berharap kepadanya.

7 Dan apabila engkau berkata kepadaku: Kami berharap kepadaTuhan, Allah kami, — bukankah Dia itu yang bukit-bukit pengorbanan-Nya dan mezbah-mezbah-Nya telah dijauhkan oleh Hizkia sambil berkata kepada Yehuda dan Yerusalem: Di depan mezbah inilah kamu harus sujud menyembah!

8 Maka sekarang, baiklah bertaruh dengan tuanku, raja Asyur: Aku akan memberikan dua ribu ekor kuda kepadamu, jika engkau sanggup memberikan dari pihakmu orang-orang yang mengendarainya.

9 Bagaimanakah mungkin engkau memukul mundur satu orang perwira tuanku yang paling kecil? Padahal engkau berharap kepada Mesir dalam hal kereta dan orang-orang berkuda!

10 Sekarang pun, adakah di luar kehendakTuhanaku maju melawan negeri ini untuk memusnahkannya?Tuhantelah berfirman kepadaku: Majulah menyerang negeri itu dan musnahkanlah itu!”

11 Lalu berkatalah Elyakim, Sebna dan Yoah kepada juru minuman agung: “Silakan berbicara dalam bahasa Aram kepada hamba-hambamu ini, sebab kami mengerti; tetapi janganlah berbicara dengan kami dalam bahasa Yehuda sambil didengar oleh rakyat yang ada di atas tembok.”

12 Tetapi juru minuman agung berkata: “Adakah tuanku mengutus aku untuk mengucapkan perkataan-perkataan ini hanya kepada tuanmu dan kepadamu saja? Bukankah juga kepada orang-orang yang duduk di atas tembok, yang memakan tahinya dan meminum air kencingnya bersama-sama dengan kamu?”

13 Kemudian berdirilah juru minuman agung dan berserulah ia dengan suara nyaring dalam bahasa Yehuda. Ia berkata: “Dengarlah perkataan raja agung, raja Asyur!

14 Beginilah kata raja: Janganlah Hizkia memperdayakan kamu, sebab ia tidak sanggup melepaskan kamu!

15 Janganlah Hizkia mengajak kamu berharap kepadaTuhandengan mengatakan: TentulahTuhanakan melepaskan kita; kota ini tidak akan diserahkan ke dalam tangan raja Asyur.

16 Janganlah dengarkan Hizkia, sebab beginilah kata raja Asyur: Adakanlah perjanjian penyerahan dengan aku dan datanglah ke luar kepadaku, maka setiap orang dari padamu akan makan dari pohon anggurnya dan dari pohon aranya serta minum dari sumurnya,

17 sampai aku datang dan membawa kamu ke suatu negeri seperti negerimu, suatu negeri yang bergandum dan berair anggur, suatu negeri yang beroti dan berkebun anggur.

18 Jangan sampai Hizkia membujuk kamu dengan mengatakan:Tuhanakan melepaskan kita! Apakah pernah para allah bangsa-bangsa melepaskan negerinya masing-masing dari tangan raja Asyur?

19 Di manakah para allah negeri Hamat dan Arpad? Di manakah para allah negeri Sefarwaim? Apakah mereka telah melepaskan Samaria dari tanganku?

20 Siapakah di antara semua allah negeri-negeri ini yang telah melepaskan negeri mereka dari tanganku, sehinggaTuhansanggup melepaskan Yerusalem dari tanganku?”

21 Tetapi orang berdiam diri dan tidak menjawab dia sepatah kata pun, sebab ada perintah raja, bunyinya: “Jangan kamu menjawab dia!”

22 Kemudian pergilah Elyakim bin Hilkia, kepala istana, dan Sebna, panitera negara, dan Yoah bin Asaf, bendahara negara, menghadap Hizkia, dengan pakaian yang dikoyakkan, lalu memberitahukan kepada raja perkataan juru minuman agung.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/36-b7dbd0ee8919f16e52bc7205d219eeb2.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 37

Yerusalem luput dari tangan Sanherib

1 Segera sesudah raja Hizkia mendengar itu, dikoyakkannyalah pakaiannya dan diselubunginyalah badannya dengan kain kabung, lalu masuklah ia ke rumahTuhan.

2 Disuruhnyalah juga Elyakim, kepala istana, Sebna, panitera negara, dan yang tua-tua di antara para imam, dengan berselubungkan kain kabung, kepada nabi Yesaya bin Amos.

3 Berkatalah mereka kepadanya: “Beginilah kata Hizkia: Hari ini hari kesesakan, hari hukuman dan penistaan; sebab sudah datang waktunya untuk melahirkan anak, tetapi tidak ada kekuatan untuk melahirkannya.

4 MungkinTuhan, Allahmu, sudah mendengar perkataan juru minuman agung yang telah diutus oleh raja Asyur, tuannya, untuk mencela Allah yang hidup, sehinggaTuhan, Allahmu, mau memberi hukuman karena perkataan-perkataan yang telah didengar-Nya. Maka baiklah engkau menaikkan doa untuk sisa yang masih tinggal ini!”

5 Ketika pegawai-pegawai raja Hizkia sampai kepada Yesaya,

6 berkatalah Yesaya kepada mereka: “Beginilah kamu katakan kepada tuanmu: Beginilah firmanTuhan: Janganlah engkau takut terhadap perkataan yang kaudengar yang telah diucapkan oleh budak-budak raja Asyur untuk menghujat Aku.

7 Sesungguhnya, Aku akan menyuruh suatu roh masuk di dalamnya, sehingga ia mendengar suatu kabar dan pulang ke negerinya; Aku akan membuat dia mati rebah oleh pedang di negerinya sendiri.”

8 Ketika juru minuman agung pulang, didapatinyalah raja Asyur berperang melawan Libna; sebab sudah didengarnya bahwa raja telah berangkat dari Lakhis.

9 Dalam pada itu raja mendengar tentang Tirhaka, raja Etiopia, berita yang demikian: “Ia telah keluar berperang melawan engkau,” dan ketika mendengar itu, disuruhnyalah utusan-utusan kepada Hizkia dengan pesan:

10 “Beginilah harus kamu katakan kepada Hizkia, raja Yehuda: Janganlah Allahmu yang kaupercayai itu memperdayakan engkau dengan menjanjikan: Yerusalem tidak akan diserahkan ke tangan raja Asyur.

11 Sesungguhnya, engkau ini telah mendengar tentang yang dilakukan raja-raja Asyur kepada segala negeri, yakni bahwa mereka telah menumpasnya; masakan engkau ini akan dilepaskan?

12 Sudahkah para allah dari bangsa-bangsa yang telah dimusnahkan oleh nenek moyangku, dapat melepaskan mereka, yakni Gozan, Haran, Rezef dan bani Eden yang di Telasar?

13 Di manakah raja negeri Hamat dan Arpad raja kota Sefarwaim, raja negeri Hena dan Iwa?”

14 Hizkia menerima surat itu dari tangan para utusan, lalu membacanya; kemudian pergilah ia ke rumahTuhandan membentangkan surat itu di hadapanTuhan.

15 Hizkia berdoa di hadapanTuhan, katanya:

16 “YaTuhansemesta alam, Allah Israel, yang bertakhta di atas kerubim! Hanya Engkau sendirilah Allah segala kerajaan di bumi; Engkaulah yang menjadikan langit dan bumi.

17 Sendengkanlah telinga-Mu, yaTuhan, dan dengarlah; bukalah mata-Mu, yaTuhan, dan lihatlah; dengarlah segala perkataan Sanherib yang telah dikirimnya untuk mencela Allah yang hidup.

18 YaTuhan, memang raja-raja Asyur telah memusnahkan semua bangsa dan negeri-negeri mereka

19 dan menaruh para allah mereka ke dalam api, sebab mereka bukanlah Allah, hanya buatan tangan manusia, kayu dan batu; sebab itu dapat dibinasakan orang.

20 Maka sekarang, yaTuhan, Allah kami, selamatkanlah kami dari tangannya, supaya segala kerajaan di bumi mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilahTuhan.”

21 Lalu Yesaya bin Amos menyuruh orang kepada Hizkia mengatakan: “Beginilah firmanTuhan, Allah Israel: Tentang yang telah kaudoakan kepada-Ku mengenai Sanherib, raja Asyur,

22 inilah firman yang telah diucapkanTuhanmengenai dia:

Anak dara, yaitu puteri Sion,

telah menghina engkau, telah mengolok-olokkan engkau;

dan puteri Yerusalem

telah geleng-geleng kepala di belakangmu.

23 Siapakah yang engkau cela dan engkau hujat?

terhadap siapakah engkau menyaringkan suaramu,

dan memandang dengan sombong-sombong?

Terhadap Yang Mahakudus, Allah Israel!

24 Dengan perantaraan hamba-hambamu engkau telah mencela Tuhan,

dan engkau telah berkata: Dengan banyaknya keretaku

aku naik ke tempat-tempat tinggi di pegunungan,

ke tempat yang paling jauh di gunung Libanon;

aku telah menebang pohon-pohon arasnya yang tinggi besar,

pohon-pohon sanobarnya yang terpilih;

aku telah masuk ke tempat tinggi yang paling ujung,

ke hutan pohon-pohonannya yang lebat.

25 Aku ini telah menggali air

dan telah minum air;

aku telah mengeringkan dengan telapak kakiku

segala sungai di Mesir!

26 Bukankah telah kaudengar,

bahwa Aku telah menentukannya dari jauh hari

dan telah merancangnya dari zaman purbakala?

Sekarang Aku mewujudkannya,

bahwa engkau membuat sunyi senyap kota-kota yang berkubu

menjadi timbunan batu,

27 sedang penduduknya yang tak berdaya

menjadi terkejut dan malu;

mereka menjadi seperti tumbuh-tumbuhan di padang

dan seperti rumput hijau,

seperti rumput di atas sotoh,

atau gandum yang layu sebelum ia masak.

28 Aku tahu, jika engkau bangun atau duduk,

jika keluar atau masuk,

atau jika engkau mengamuk terhadap Aku.

29 Oleh karena engkau telah mengamuk terhadap Aku,

dan kata-kata keangkuhanmu telah naik sampai ke telinga-Ku,

maka Aku akan menaruh kelikir-Ku pada hidungmu

dan kekang-Ku pada bibirmu,

dan Aku akan memulangkan engkau melalui jalan,

dari mana engkau datang.

30 Dan inilah yang akan menjadi tanda bagimu, hai Hizkia: Dalam tahun ini orang makan apa yang tumbuh sendiri, dan dalam tahun yang kedua, apa yang tumbuh dari tanaman yang pertama, tetapi dalam tahun yang ketiga, menaburlah kamu, menuai, membuat kebun anggur dan memakan buahnya.

31 Dan orang-orang yang terluput di antara kaum Yehuda, yaitu orang-orang yang masih tertinggal, akan berakar pula ke bawah dan menghasilkan buah ke atas.

32 Sebab dari Yerusalem akan keluar orang-orang yang tertinggal dan dari gunung Sion orang-orang yang terluput; giat cemburuTuhansemesta alam akan melakukan hal ini.

33 Sebab itu beginilah firmanTuhanmengenai raja Asyur: Ia tidak akan masuk ke kota ini dan tidak akan menembakkan panah ke sana; juga ia tidak akan mendatanginya dengan perisai dan tidak akan menimbun tanah menjadi tembok untuk mengepungnya.

34 Melalui jalan, dari mana ia datang, ia akan pulang, tetapi ke kota ini ia tidak akan masuk, demikianlah firmanTuhan.

35 Dan Aku akan memagari kota ini untuk menyelamatkannya, oleh karena Aku dan oleh karena Daud, hamba-Ku.”

36 Keluarlah MalaikatTuhan, lalu dibunuh-Nyalah seratus delapan puluh lima ribu orang di dalam perkemahan Asyur. Keesokan harinya pagi-pagi tampaklah, semuanya bangkai orang-orang mati belaka!

37 Sebab itu berangkatlah Sanherib, raja Asyur dan pulang, lalu tinggallah ia di Niniwe.

38 Pada suatu kali ketika ia sujud menyembah di dalam kuil Nisrokh, allahnya, maka Adramelekh dan Sarezer, anak-anaknya, membunuh dia dengan pedang, dan mereka meloloskan diri ke tanah Ararat. Kemudian Esarhadon, anaknya, menjadi raja menggantikan dia.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/37-0a2d50ff2f07c2ddda95e9013fe92132.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 38

Hizkia sakit dan disembuhkan

1 Pada hari-hari itu Hizkia jatuh sakit dan hampir mati. Lalu datanglah nabi Yesaya bin Amos dan berkata kepadanya: “Beginilah firmanTuhan: Sampaikanlah pesan terakhir kepada keluargamu, sebab engkau akan mati, tidak akan sembuh lagi.”

2 Lalu Hizkia memalingkan mukanya ke arah dinding dan ia berdoa kepadaTuhan.

3 Ia berkata: “AhTuhan, ingatlah kiranya, bahwa aku telah hidup di hadapan-Mu dengan setia dan dengan tulus hati dan bahwa aku telah melakukan apa yang baik di mata-Mu.” Kemudian menangislah Hizkia dengan sangat.

4 Maka berfirmanlahTuhankepada Yesaya:

5 “Pergilah dan katakanlah kepada Hizkia: Beginilah firmanTuhan, Allah Daud, bapa leluhurmu: Telah Kudengar doamu dan telah Kulihat air matamu. Sesungguhnya Aku akan memperpanjang hidupmu lima belas tahun lagi,

6 dan Aku akan melepaskan engkau dan kota ini dari tangan raja Asyur dan Aku akan memagari kota ini.

7 Inilah yang akan menjadi tanda bagimu dariTuhan, bahwaTuhanakan melakukan apa yang telah dijanjikan-Nya:

8 Sesungguhnya, bayang-bayang pada penunjuk matahari buatan Ahas akan Kubuat mundur ke belakang sepuluh tapak yang telah dijalaninya.” Maka pada penunjuk matahari itu matahari pun mundurlah ke belakang sepuluh tapak dari jarak yang telah dijalaninya.

9 Karangan Hizkia, raja Yehuda, sesudah ia sakit dan sembuh dari penyakitnya:

10 Aku ini berkata: Dalam pertengahan umurku

aku harus pergi,

ke pintu gerbang dunia orang mati aku dipanggil

untuk selebihnya dari hidupku.

11 Aku berkata: aku tidak akan melihatTuhanlagi

di negeri orang-orang yang hidup;

aku tidak akan melihat seorang pun lagi

di antara penduduk dunia.

12 Pondok kediamanku dibongkar dan dibuka

seperti kemah gembala;

seperti tukang tenun menggulung tenunannya

aku mengakhiri hidupku;

Tuhanmemutus nyawaku dari benang hidup.

Dari siang sampai malam Engkau membiarkan aku begitu saja,

13 aku berteriak minta tolong sampai pagi;

seperti singa demikianlahTuhanmenghancurkan segala tulang-tulangku;

dari siang sampai malam Engkau membiarkan aku begitu saja.

14 Seperti burung layang-layang demikianlah aku menciap-ciap,

suaraku redup seperti suara merpati.

Mataku habis menengadah ke atas,

ya Tuhan, pemerasan terjadi kepadaku; jadilah jaminan bagiku!

15 Apakah yang akan kukatakan dan kuucapkan kepadaTuhan;

bukankah Dia yang telah melakukannya?

Aku sama sekali tidak dapat tidur

karena pahit pedihnya perasaanku.

16 Ya Tuhan, karena inilah hatiku mengharapkan Engkau;

tenangkanlah rohku,

buatlah aku sehat, buatlah aku sembuh!

17 Sesungguhnya, penderitaan yang pahit menjadi keselamatan bagiku;

Engkaulah yang mencegah jiwaku dari lobang kebinasaan.

Sebab Engkau telah melemparkan segala dosaku

jauh dari hadapan-Mu.

18 Sebab dunia orang mati tidak dapat mengucap syukur kepada-Mu,

dan maut tidak dapat memuji-muji Engkau;

orang-orang yang turun ke liang kubur tidak menanti-nanti

akan kesetiaan-Mu.

19 Tetapi hanyalah orang yang hidup,

dialah yang mengucap syukur kepada-Mu,

seperti aku pada hari ini;

seorang bapa memberitahukan kesetiaan-Mu

kepada anak-anaknya.

20 Tuhantelah datang menyelamatkan aku!

Kami hendak main kecapi,

seumur hidup kami

di rumahTuhan.

21 Kemudian berkatalah Yesaya: “Baiklah diambil sebuah kue ara dan ditaruh pada barah itu, supaya sembuh!”

22 Sebelum itu Hizkia telah berkata: “Apakah yang akan menjadi tanda, bahwa aku akan pergi ke rumahTuhan?”

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/38-3d73ef56360d313f592ad777a3feddc5.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 39

Hizkia dan para utusan dari Babel

1 Pada waktu itu Merodakh-Baladan bin Baladan, raja Babel, menyuruh orang membawa surat dan pemberian kepada Hizkia, sebab telah didengarnya bahwa Hizkia sakit tadinya dan sudah kuat kembali.

2 Hizkia bersukacita atas kedatangan mereka, lalu diperlihatkannyalah kepada mereka gedung harta bendanya, emas dan perak, rempah-rempah dan minyak yang berharga, segenap gedung persenjataannya dan segala yang terdapat dalam perbendaharaannya. Tidak ada barang yang tidak diperlihatkan Hizkia kepada mereka di istananya dan di seluruh daerah kekuasaannya.

3 Kemudian datanglah nabi Yesaya kepada raja Hizkia dan bertanya kepadanya: “Apakah yang telah dikatakan orang-orang ini? Dan dari manakah mereka datang?” Jawab Hizkia: “Mereka datang dari negeri yang jauh, dari Babel!”

4 Lalu tanyanya lagi: “Apakah yang telah dilihat mereka di istanamu?” Jawab Hizkia: “Semua yang ada di istanaku telah mereka lihat. Tidak ada barang yang tidak kuperlihatkan kepada mereka di perbendaharaanku.”

5 Lalu Yesaya berkata kepada Hizkia: “Dengarkanlah firmanTuhansemesta alam!

6 Sesungguhnya, suatu masa akan datang, bahwa segala yang ada dalam istanamu dan yang disimpan oleh nenek moyangmu sampai hari ini akan diangkut ke Babel. Tidak ada barang yang akan ditinggalkan, demikianlah firmanTuhan.

7 Dan dari keturunanmu yang akan kauperoleh, akan diambil orang untuk menjadi sida-sida di istana raja Babel.”

8 Hizkia menjawab kepada Yesaya: “Sungguh baik firmanTuhanyang engkau ucapkan itu!” Tetapi pikirnya: “Asal ada damai dan keamanan seumur hidupku!”

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/39-13a08cda9778544eed0663d644f5fbc4.mp3?version_id=306—

Categories
Yesaya

Yesaya 40

Berita kelepasan

1 Hiburkanlah, hiburkanlah umat-Ku,

demikian firman Allahmu,

2 tenangkanlah hati Yerusalem

dan serukanlah kepadanya,

bahwa perhambaannya sudah berakhir,

bahwa kesalahannya telah diampuni,

sebab ia telah menerima hukuman dari tanganTuhan

dua kali lipat karena segala dosanya.

3 Ada suara yang berseru-seru:

“Persiapkanlah di padang gurun jalan untukTuhan,

luruskanlah di padang belantara

jalan raya bagi Allah kita!

4 Setiap lembah harus ditutup,

dan setiap gunung dan bukit diratakan;

tanah yang berbukit-bukit harus menjadi tanah yang rata,

dan tanah yang berlekuk-lekuk menjadi dataran;

5 maka kemuliaanTuhanakan dinyatakan

dan seluruh umat manusia akan melihatnya bersama-sama;

sungguh,Tuhansendiri telah mengatakannya.”

6 Ada suara yang berkata: “Berserulah!”

Jawabku: “Apakah yang harus kuserukan?”

“Seluruh umat manusia adalah seperti rumput

dan semua semaraknya seperti bunga di padang.

7 Rumput menjadi kering,

bunga menjadi layu,

apabilaTuhanmenghembusnya dengan nafas-Nya.

Sesungguhnyalah bangsa itu seperti rumput.

8 Rumput menjadi kering,

bunga menjadi layu,

tetapi firman Allah kita

tetap untuk selama-lamanya.”

9 Hai Sion, pembawa kabar baik,

naiklah ke atas gunung yang tinggi!

Hai Yerusalem, pembawa kabar baik,

nyaringkanlah suaramu kuat-kuat,

nyaringkanlah suaramu, jangan takut!

Katakanlah kepada kota-kota Yehuda:

“Lihat, itu Allahmu!”

10 Lihat, itu TuhanALLAH,

Ia datang dengan kekuatan

dan dengan tangan-Nya Ia berkuasa.

Lihat, mereka yang menjadi upah jerih payah-Nya ada bersama-sama Dia,

dan mereka yang diperoleh-Nya berjalan di hadapan-Nya.

11 Seperti seorang gembala Ia menggembalakan kawanan ternak-Nya

dan menghimpunkannya dengan tangan-Nya;

anak-anak domba dipangku-Nya,

induk-induk domba dituntun-Nya dengan hati-hati.

Allah di atas semua allah

12 Siapa yang menakar air laut dengan lekuk tangannya

dan mengukur langit dengan jengkal,

menyukat debu tanah dengan takaran,

menimbang gunung-gunung dengan dacing,

atau bukit-bukit dengan neraca?

13 Siapa yang dapat mengatur RohTuhan

atau memberi petunjuk kepada-Nya sebagai penasihat?

14 Kepada siapaTuhanmeminta nasihat untuk mendapat pengertian,

dan siapa yang mengajarTuhanuntuk menjalankan keadilan,

atau siapa mengajar Dia pengetahuan

dan memberi Dia petunjuk supaya Ia bertindak dengan pengertian?

15 Sesungguhnya, bangsa-bangsa adalah seperti setitik air dalam timba

dan dianggap seperti sebutir debu pada neraca.

Sesungguhnya, pulau-pulau tidak lebih dari abu halus beratnya.

16 Libanon tidak mencukupi bagi kayu api

dan margasatwanya tidak mencukupi bagi korban bakaran.

17 Segala bangsa seperti tidak ada di hadapan-Nya

mereka dianggap-Nya hampa dan sia-sia saja.

18 Jadi dengan siapa hendak kamu samakan Allah,

dan apa yang dapat kamu anggap serupa dengan Dia?

19 Patungkah? Tukang besi menuangnya,

dan pandai emas melapisinya dengan emas,

membuat rantai-rantai perak untuknya.

20 Orang yang mendirikan arca,

memilih kayu yang tidak lekas busuk,

mencari tukang yang ahli

untuk menegakkan patung yang tidak lekas goyang.

21 Tidakkah kamu tahu? Tidakkah kamu dengar?

Tidakkah diberitahukan kepadamu dari mulanya?

Tidakkah kamu mengerti dari sejak dasar bumi diletakkan?

22 Dia yang bertakhta di atas bulatan bumi

yang penduduknya seperti belalang;

Dia yang membentangkan langit seperti kain

dan memasangnya seperti kemah kediaman!

23 Dia yang membuat pembesar-pembesar menjadi tidak ada

dan yang menjadikan hakim-hakim dunia sia-sia saja!

24 Baru saja mereka ditanam,

baru saja mereka ditaburkan,

baru saja cangkok mereka berakar di dalam tanah,

sudah juga Ia meniup kepada mereka, sehingga mereka kering

dan diterbangkan oleh badai seperti jerami.

25 Dengan siapa hendak kamu samakan Aku,

seakan-akan Aku seperti dia?

firman Yang Mahakudus.

26 Arahkanlah matamu ke langit

dan lihatlah: siapa yang menciptakan semua bintang itu

dan menyuruh segenap tentara mereka keluar,

sambil memanggil nama mereka sekaliannya?

Satu pun tiada yang tak hadir,

oleh sebab Ia maha kuasa dan maha kuat.

27 Mengapakah engkau berkata demikian, hai Yakub,

dan berkata begini, hai Israel:

“Hidupku tersembunyi dariTuhan,

dan hakku tidak diperhatikan Allahku?”

28 Tidakkah kautahu,

dan tidakkah kaudengar?

Tuhanialah Allah kekal

yang menciptakan bumi dari ujung ke ujung;

Ia tidak menjadi lelah dan tidak menjadi lesu,

tidak terduga pengertian-Nya.

29 Dia memberi kekuatan kepada yang lelah

dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya.

30 Orang-orang muda menjadi lelah dan lesu

dan teruna-teruna jatuh tersandung,

31 tetapi orang-orang yang menanti-nantikanTuhanmendapat kekuatan baru:

mereka seumpama rajawali yang naik terbang

dengan kekuatan sayapnya;

mereka berlari dan tidak menjadi lesu,

mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.

—https://api-cdn.youversionapi.com/audio-bible-youversionapi/652/32k/ISA/40-5324c12d8b29a0422be08743c52c6a9f.mp3?version_id=306—